Monday, January 26, 2009

Mengenal lebih jauh trojan horse

Pada dasarnya trojan horse itu kalau didefinisikan sebagai aplikasi komputer adalah sebuah program malware yang selalu menyamar dan menyusup pada sebuah software, baik yg sudah dipersiapkan atau tidak, sebenarnya program ini tidak berbahaya saat tidak aktif, akan tetapi sangat membahayakan bila aktif atau tereksekusi oleh pemicunya, hiks hiks hiks gue juga pernah kena tuh dulu.

Program trojan horse tidak melakukan eksekusi secara mandiri, berbeda dengan virus atau worm, trojan tergantung oleh operator yang memanipulasi fungsi kerjanya, awalnya trojan juga berguna untuk memperbaiki sebuah system yg rusak oleh cracker, dan bahkan juga berguna untuk program permainan, atau file sharing peer to peer, sehingga trojan horse akan sangat berguna sesuai dengan fungsi yg diingin kan, yaitu melakukan tugas yg sudah di programkan, wkwkwkwk jadi baik dong trojan ya ? akan tetapi sekarang ini trojan horse sudah digunakan untuk melakukan aksi penyusupan, atau backdoor yang memungkinkan komputer tampa diketahui oleh pemiliknya dapat dioperasikan secara jarak jauh lewat jaringan, terus terang kaya gini gue juga pernah kena neh, sebellll komputer gue dah kaya zombie, nga bisa diatur.






AKTIFITAS TROJAN HORSE
Apabila komputer kita sudah terjangkiti oleh berbagai macam trojan yang berbahaya, mereka dapat melakukan perintah yg sudah diprogramkan sebelumnya oleh pembuatnya, diantaranya adalah :
  • menghapus atau meniban data komputer
  • melakukan enkripsi file
  • melakukan pengrusakan file
  • mengupload atau mendownload file, seperti typen trojan downloader
  • melakukan akses komputer dengan melubangi firewall kita, sehingga berbagai macam virus, worm atau type trojan lainnya akan masuk secara leluasa
  • melakukan logging keystroke, seperti mencuri informasi, password dll, biasanya neh terlebih dahulu dimasukin software keylogger ke pc kita.
  • Phissing untuk rekening bank bila sering melakukan transaksi online
  • menginstall backdoor dan bahkan dpt melakukan operasi membuka dan menutup cd room tray, dulu gue pikir rusak neh cd room gue, kayanya trojan yg melakukannya.

MENGHINDARI TROJAN HORSE
Sebenarnya kita bisa menghindari yang namanya trojan horse ini, biasanya mereka menyusup ke dalam komputer kita bisa melalui email yang masuk dari sumber yang nga jelas, atau melakukan aktifitas download berbagai macam file, ok deh bukannya sok tau ya, gue hanya share aja neh, sebenarnya kita bisa meminimalisir supaya tidak atau jarang terkena malware trojan horse ini, diantaranya dengan :




  • berhati hati dalam menerima email, bila sumbernya tidak jelas, atau bahkan dengan isi yang nga jelas juga, mereka dapat memanipulasi alamat email, sehingga kita secara tidak sadar membuka atau mengikuti linknya.
  • Melakukan email client antivirus yg akan memindai lampiran email sebelum dibuka, biasanya fasilitas ini sudah ada di antivirus shareware maupun freeware, liat aja pembahasan lainnya.
  • Melakukan sistem pacth atau update dari sistem operasi, secara otomatis dan berkala, masalahnya kalo pc kita pake sistem operasi bajakan, nga bisa update neh, kecuali pakai linux yg open source, ya minimal kita punya antivirus dan firewall handal untuk melakukan scanner dan blocking pd file2 yang mencurigakan.
  • menghindari penggunaan peer to peer atau P2P sharing file, ini neh yg susah gue hindari, masalahnya kan suka banget ambil file2 musik dan lain2 pakai system sharing file ini, kalo nga suka banget atau males kena trojan, jangan deh, tapi kalo lo hobby ambil file illegal, cuek aja, pembahasan cara P2P ini akan dibahas dibagian lain.
  • Mendownload file yang sumbernya nga diketahui pasti misalnya dari hosting file umum, seperti rapidshare, filehippo, fileden, dan lain2, bagusan filenya yang dimanage sm website yg bersangkutan biasanya beda website, beda juga jenis filenya.
  • Mendownload file pada website nga bener neh, seperti website porno, dan sejenisnya, apalagi kalo melakukan streaming video langsung, biasanya minta install codec, codec ini sering banget disusupi sama trojan downloader, hati2 pilih website terpercaya, wkwkwkwkwkwkw website kaya gini nga ada deh yg legal...
  • Nah kalo masih ingin sharing file pakai P2P ( gue nga mau pakai kata ambil, bagusan sharing wkwkwkwkkw ) akan lebih baik bila pc kita juga dipersenjatai oleh perlindungan terhadap malware dan trojan, bisa di donwload gratis kok, bahasannya dah gue posting tuh.

hmmmm ok deh begitu aja, gue mo bobo dulu neh nguantuk dah jam 2 pagi, see u be carefull and keep inspired.

0 comments:

Post a Comment